rumahhijaurakyat.com, Balikpapan– Ketua RT 03 Kelurahan Batu Ampar, Kecamatan Balikpapan Utara, Pardi, tengah memprioritaskan upaya perbaikan sejumlah drainase di wilayahnya. Pardi yang baru terpilih sebagai ketua RT tersebut menilai kondisi drainase saat ini sudah memprihatinkan, dengan banyak bagian yang berlubang dan menyempit sehingga tidak mampu mengalirkan air saat hujan turun.

Menurut Pardi, sejumlah drainase di RT 03 saat ini berada dalam kondisi kurang layak. Beberapa titik mengalami kerusakan berupa lubang di dinding saluran dan penyempitan yang cukup parah sehingga air tidak dapat mengalir dengan lancar ketika curah hujan tinggi. Kondisi ini dikhawatirkan dapat memicu luapan air ke jalan maupun halaman rumah warga.
“Drainase di beberapa titik sudah menyempit dan bahkan mengalami kerusakan. Kalau dibiarkan, saat hujan deras air bisa meluap dan mengganggu aktivitas warga,” ungkap Pardi, ditemui Kamis (4/12/25).
Sebagai langkah awal, Pardi telah mengajukan usulan perbaikan kepada Pemerintah Kota Balikpapan. Ia berharap pemkot dapat merespons cepat mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu serta kebutuhan warga akan lingkungan yang aman dan bersih.
“Kami sudah mengajukan usulan secara resmi bersurat dan berharap pemerintah kota dapat memberikan perhatian. Ini bukan hanya untuk kenyamanan, tetapi juga untuk keselamatan warga,” ujarnya.
Pardi juga menyampaikan bahwa perbaikan drainase bukan sekadar proyek fisik, tetapi bagian dari upaya jangka panjang untuk meningkatkan kualitas lingkungan permukiman. Dengan drainase yang baik, risiko banjir dapat ditekan, sanitasi wilayah membaik, dan aktivitas warga tidak terganggu.
Tidak hanya kepada eksekutif, Pardi turut menyampaikan harapannya kepada DPRD Balikpapan agar dapat memperjuangkan anggaran dan realisasi perbaikan drainase tersebut. Menurutnya, kolaborasi antara pemerintah kota dan legislatif menjadi kunci untuk mempercepat program infrastruktur di tingkat kelurahan.
“Dukungan DPRD sangat kami harapkan. Dengan adanya persetujuan anggaran dan pengawasan, usulan perbaikan ini bisa segera direalisasikan,” tambahnya.
Di sisi lain, Pardi menegaskan bahwa keberhasilan perbaikan drainase tidak hanya bergantung pada pemerintah, tetapi juga pada kepedulian masyarakat. Ia mengimbau warga RT 03 untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, terutama tidak membuang sampah sembarangan yang dapat menyumbat aliran air.
“Kami juga selalu menginbau warga agar tidak membuang sampah sembarangan, apalagi sampai masuk ke dalam drainase. Hal seperti ini harus kita hindari bersama. Warga perlu mendukung dengan menjaga kebersihan agar saluran air tidak cepat tersumbat,” katanya.
Sejumlah warga menyambut positif langkah yang diambil Pardi. Mereka berharap perbaikan dapat segera digarap, mengingat beberapa titik drainase telah lama mengalami kerusakan tetapi belum tersentuh penanganan. Kehadiran ketua RT yang aktif dipandang dapat mendorong percepatan pembangunan lingkungan.
Dengan berbagai upaya dan koordinasi yang dilakukan, Pardi dan warga RT 03 berharap kualitas infrastruktur lingkungan dapat meningkat secara bertahap, khususnya menjelang musim hujan yang masih berlangsung.(mn)
Tulis Komentar